Jumat, April 04, 2008

Pertemuan MGMP ....

Bertempat di SMP Ngeri 6 Malang pada hari Kamis 3 April 2008. telah diadakan pertemuan dengan agenda :
  • Rencana Tindak Lanjut.Membahas soal-soal try out 2A yang sulit berdasarkan rekap hasil analisa soal dari sekolah-sekolah yang mengikuti try out. Setipa guru hendaknya selalu menganalisa soal yang dianggap sulit dan membahas ulang serta melatih soal-soal sesuai dengan SKL
  • Pemaparan hasil Bintek KTSP oleh Bpk Drs Darto M Pd ( Pengawas Dinas). Bagi yang menginginkan materinya dapat menghubungi pengurus MGMP
  • Pemaparan hasil angket MGMP oleh Drs Teguh Edy Purwanta (Ketua MGMP)
  • Rencana Bedah Draft Buku Bahan Ajar Kelas IX. diperkirakan minggu ke II Bulan April
Disamping itu banyak dukungan, masukan dan saran yang ditujukan untuk pengurus MGMP untuk melaksanakan dan mengadakan kegiatan yang bermanfaat bagi anggota dan berkualitas.
Pada prinsipnya kami siap. tentunya dengan dukungan semua anggota.
Dalam waktu dekat pengurus MGMP (yang hanya 5 orang) akan menambah sekitar l 3 personel untuk memperkuat power pasukan inti MGMP. Dengan kriteria PKB (Pinter, Kober dan Bener). Ada 1 yang sudah bergabung dengan kami yaitu Bapak Sayful Arif SPd Guru Matematika SMPN 2 Malang. Ada lagi yang mau mendaftar jadi personel MGMP?

Salam
Semoga MGMP Matematika SMP Kota Malang Jaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar