Blognya MGMP Matematika SMP Kota Malang sebagai wadah Komunikasi guru matematika atau siapa saja yang peduli dengan pengembangan SDM guru dan pembelajaran matematika
Senin, Agustus 24, 2009
Indismart- Alternatif pembelajaran online yang (cukup) murah
Untuk lebih jelasnya bisa lihat di sini
Minggu, Agustus 23, 2009
Jumat, Agustus 21, 2009
Selamat Beribadah Puasa
Ya Allah, muliakan & sayangilah saudaraku ini, bahagiakan keluarganya, berkahi rizkinya, kuatkan imannya. Berikanlah kenikmatan ibadahnya, jauhkan dari segala fitnah. amiin. "AHLAN WASAHLAN YA RAMADHAN 1430 H " mohon maaf lahir dan batin
Kamis, Agustus 06, 2009
Berkunjung ke PPPPTK Teknologi di Malang (VEDC)
Pada Kamis 6 Agustus 2009. Kami berkunjung ke PPPPTK Teknologi Malang alamat tepatnya di Jl.Teluk Mandar, Arjosari , Tromol Pos 5 Malang 65102.
Kunjungan ini bermula dari undangan Pak Gunawan ( Departemen Bangunan/Tek Sipil) yang ketemu dan kenalan sewaktu mengikuti SemLok di PPPPTK Matematika Yogya pada 26-28 Juli 2009.
Saat itu beliau mengundang MGMP Matematika untuk datang ke kampus PPPPTK Teknologi, hal ini dimaksudkan sebagai "sharing" barangkali ada program di PPPPTK yang bisa dimanfaatkan oleh MGMP. Saat ini PPPPTK Teknologi Malang memiliki program pengembangan guru bukan hanya SMK seperti yang berlangsung selama ini tetapi juga guru SMA-SMP untuk mata pelajaran MIPA.
Beliau juga menyampaikan bahwa PPPPTK Teknologi terbuka bagi sekolah yang ingin mengadakan kunjungan khususnya yang berhubungan dengan pembelajaran.
Bagi kita tawaran seperti ini merupakan sebuah alternatif sumber belajar yang selama ini belum kita ketahui.
Kami sangat berharap bahwa di masa yang akan datang MGMP Matematika bisa memanfaatkan program yang ada di PPPPTK Teknologi ini untuk peningkatan kegiatan serta peningkatan guru matematika di Kota Malang khususnya.
terima Kasih Pak Gun
Kunjungan ini bermula dari undangan Pak Gunawan ( Departemen Bangunan/Tek Sipil) yang ketemu dan kenalan sewaktu mengikuti SemLok di PPPPTK Matematika Yogya pada 26-28 Juli 2009.
Saat itu beliau mengundang MGMP Matematika untuk datang ke kampus PPPPTK Teknologi, hal ini dimaksudkan sebagai "sharing" barangkali ada program di PPPPTK yang bisa dimanfaatkan oleh MGMP. Saat ini PPPPTK Teknologi Malang memiliki program pengembangan guru bukan hanya SMK seperti yang berlangsung selama ini tetapi juga guru SMA-SMP untuk mata pelajaran MIPA.
Dalam kunjungan ini Saya ditemani oleh Pak Fahrudin Kurnia (SMPN 18 Malang). Pak Gunawan menerima kami dengan sangat baik, diajak keliling ke departemen bangunan : kayu dan beton dan ditunjukkan hasil karya teman-teman guru fisika yang telah membuat media pembelajaran materi pengukuran.ki-ka :Pak Gunawan (Dept Bangunan/Fisika) , Pak Sugiyono(Dept Listrik/Fisika) beliau berdua adalah Widyaiswara di PPPPTK Teknologi, Penulis (p Teguh) dan Pak Fahrudin.
Bagi kita tawaran seperti ini merupakan sebuah alternatif sumber belajar yang selama ini belum kita ketahui.
Kami sangat berharap bahwa di masa yang akan datang MGMP Matematika bisa memanfaatkan program yang ada di PPPPTK Teknologi ini untuk peningkatan kegiatan serta peningkatan guru matematika di Kota Malang khususnya.
terima Kasih Pak Gun
Makalah dan presentasi SEmlok di P4TK Yogya
Silahkan di Download
Semoga Bermanfaat. TQ
- Presentasi Pak Indra Jati Sidhi
- Presentasi Prof Dr Sri Wahyuni
- Presentasi Pak Ponidi SMPN 4 Pakem Yogya
- Presentasi Bu Tri Ambarwati Kasek SMPN 4 Pakem Yogya
Semoga Bermanfaat. TQ
Langganan:
Postingan (Atom)